BandungAktual.com — Tempat wisata edukasi seni dan budaya Sunda di Kota Bandung, Saung Angklung Udjo, melelang barangnya di website lelang.go.id. Diduga, lelang dilakukan karena kesulitan keuangan akibat pandemi.
Menurut Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Kementerian Keuangan, Saung Angklung Udjo melakukan lelang noneksekusi sukarela.
Dalam daftar lelang tersebut terdapat 13 barang dan kebanyakan adalah beragam varian jenis angklung.
Dalam surat tersebut tertulis jika lelang akan dilakukan pada Selasa, 29 Juni 2021, dengan batas akhir penawaran pukul 10.00 WIB.
Harga yang ditawarkan pun beragam, yaitu mulai dari Rp283.000 yaitu Angklung Sarinande dan yang termahal adalah Rp13 juta berupa unit Orkestra Angklung.
Melalui akun resmi Direktorat Jenderal Kekayaan Negara @DitjenKN menyebutkan jika saat ini DJKN melalui kantor vertikalnya yaitu KPKNL, mendorong para pelaku UMKM untuk memasarkan produknya melalui lelang pada portal lelang.go.id
“Ini dilakukan agar para pelaku UMKM dapat menjangkau pasar yang lebih luas, sekaligus mendukung pemulihan ekonomi nasional,” cuitnya yang diunggah pada Rabu (23/6/2021).
Direktur Utama Saung Udjo, Taufik Hidayat, belum memberikan konfirmasi.
Pada Januari 2021, tempat wisata Saung Angklung Udjo dikabarkan terancam bangkrut karena minimnya wisatawan yang berkunjung.
Pada Juni 2021, Saung Angklung Udjo harus tutup sementara karena adanya penutupan tempat wisata setelah libur Lebaran.
Saat berbagai tempat wisata menerima wisatawan yang mencapai ribuan, Saung Angklung Udjo justru tidak mengalami kenaikan pengunjung. (TJ)
Saung Angklung Udjo (SAU) adalah suatu tempat yang merupakan tempat pertunjukan, pusat kerajinan tangan dari bambu, dan workshop instrumen musik dari bambu.
Selain itu, SAU mempunyai tujuan sebagai laboratorium kependidikan dan pusat belajar untuk memelihara kebudayaan Sunda dan khususnya angklung.*