5 Rumah Makan Sunda Favorit di Kota Bandung

kuliner bandung makanan khas sunda

Masakan Sunda termasuk makanan paling populer di Indonesia. Makanan Sunda memiliki ciri kesegaran bahannya, lalap terkenal dimakan dengan sambal menunjukkan kegemaran orang Sunda terhadap sayuran mentah segar.

Masakan Sunda menampilkan citarasa yang ringan, sederhana, dan jelas; berkisar antara gurih asin, asam segar, manis ringan, dan pedas.Sambal terasi adalah bumbu penyerta yang paling lazim dalam hidangan Sunda, dimakan dengan lalab atau tahu dan tempe goreng.

Sayur asem dengan kuah berbumbu asam jawa mungkin adalah sayur yang paling populer dalam hidangan Sunda.

Kota Bandung sebagai ibukota Jawa Barat menjadi salah satu tujuan Wisata Kuliner. Banyak tempat wisata kuliner populer di Bandung dan sekitarnya.

Beragam rumah makan Sunda di Kota Bandung pun menawarkan cita rasa Priangan yang khas.

5 Rumah Makan Sunda Favorit di Kota Bandung

Berikut ini lima di antara sekian rumah makan masakan Sunda favorit di Kota Bandung seperti dilansir Info Pikiran Rakyat.

Baca Juga

1. Rumah Makan Sunda Raja Sunda

Rumah Makan Sunda Raja Sunda
Rumah makan yang berlokasi di Jalan Terusan Pasteur No. 63 ini menyuguhkan beragam menu khas Sunda dengan cita rasa khas parahyangan.
Salah satu menu yang menjadi favorite antara lain ikan gurame “terbang”. Rasanya, renyah di luar dan lembut di dalam. Dicocol dengan tiga sambal pilihan, ikan gurame ini sangat menggiurkan untuk disantap bersama lalapan segar.

Menu lainnya yang tak kalah laris yakni, cumi goreng yang khas ala Raja Sunda. Banyak orang yang menyebut menu ini sebagai calamary.2. Rumah Makan Sunda Alas Daun

Rumah Makan Sunda Alas Daun
Rumah makan Sunda Alas Daun terletak di Jalan Citarum No. 34. Konsep yang dihadirkan pengunjung dipersilakan langsung memilih aneka menu lauk pauk, lalapan, sayuran tumis dan sambal di bagian belakang.

 Setelah dipilih, menu per porsi tersebut disajikan di atas kuali mini.Lauk-pauk yang biasa dipilih adalah aneka ayam, aneka ikan, gepuk, dan beberapa jenis seafood seperti olahan barakuda, udang dan cumi. Untuk sajian ikan, ada ikan gurame, bawal, kakap, dan barakuda.

Pengunjung juga biasa melihat proses memasak, jika ingin. Selain itu, ada juga nasi liwet parahyangan, karedok, sayur asem, jengkol crispy, tempe mendoan, hingga sate maranggi dengan bumbu yang meresap.

Untuk pilihan sambalnya, ada sambal halilintar yang ekstra pedas, sambal terasi udang, sambal goreng, sambal dadak dan sambal seafood. Tingkat kepedasan dan cita rasa yang dimiliki, sesuai dengan sambal yang dipilih.

3. Rumah Makan Sunda Sambara Resto

Rumah Makan Sunda Sambara Resto
Restoran Sunda ini Jln. Trunojoyo No. 64 Kota Bandung.

Sambara Resto menyiapkan aneka lauk pauk, sayuran tumis, lalapan, serta berbagai jenis sambal yang bias dipilih.Salah satu hal yang menjadi rekomendasi, adalah nasi anglo, nasi tutug oncom, dan asin cabe kering.

 Yang juga menarik dari tempat ini adalah pilihan menu makanan yang tak hanya terbatas pada sajian kuliner khas Sunda.Ada menu western atau modifikasi yang tak boleh dilewatkan dan delapan jenis sambal yang juga bias dipilih.

4. Rumah Makan Sunda Raja Rasa

Rumah Makan Sunda Raja Rasa
Restoran ini cukup luas dan memiliki dua lantai. Khusus di lantai 2, juga tersedia lesehan model tatami a la Jepang, dengan dekorasi yang didominasi aksen kayu dan bambu.

Seperti rumah makan Sunda pada umumnya, ada berbagai lauk pauk, sayuran tumis, lalapan dan sambal yang bias dipilih. Raja Rasa menyajikan beberapa paket makanan untuk 4 orang.

Di antaranya adalah paket Raja Rasa 1 yang berisi gurame bakar, ayam goring wangi (atau bakar), kangkung hot plate sapi, tahu goring berbumbu, serta nasi dan teh tawar.

Ada pula paket Raja Rasa 2 yang berisi gurame bakar Jimbaran, udang renyah masak kecap, cumi goreng (atau hot plate), kangkung hot plate sapi, tahu goring berbumbu, serta nasi dan teh tawar.

5. Rumah Makan Sunda Sindang Reret

Rumah Makan Sunda Sindang Reret

Rumah makan ini ada di Jalan Surapati No. 53, menu makanan disajikan lengkap. Mulai dari makanan pembuka, makanan utama, hingga makanan penutup.Bandrek dan bajigur yang biasa diisi ulang sesuka hati boleh saja langsung diminum, sebelum menyantap hidangan utama.

Namun, kebanyakan tamu langsung memilih makanan utama begitu datang.

Ada dua nasi yang bisa dipilih. Nasi timbel yang ukurannya cukup membuat senang perut, serta nasi liwet yang menggugah selera.

Saat penutup ketel ini dibuka, harum daun salam dan sereh langsung menyeruak. Di dalamnya, juga ada beberapa butir telur puyuh, ayam fillet, dan wortel yang mempercantik tampilan. Alumunium foil menutupi seluruh bagian ketel, untuk lebih mempertahankan rasa hangat.

Olahan ayam dan ikan, khas Sindang Reret, juga bias menjadi sasaran empuk. Tinggal pilih, mau gurame bakar, kakap saus colo, ayam bakar, atau ayam goreng kremes. Gurame bakar disajikan dengan sambal asam pedas.

Demikian 5 dari sekian banyak Rumah Makan Sunda Favorit di Kota Bandung.

Tempat Makan Enak Lainnya di Bandung

Selain kelima rumah makan tersebut, tempat makan enak lainnya di Kota Bandung antara lain Rumah Makan Warung Nasi Ampera, Rumah Makan Cibiuk Soekarno-Hatta, Rumah Makan Ponyo, Sate Hadori, dan Sate Pak Gino.

Berikut ini foto-fotonya yang diambil dari Google Street View.

RM Ampera
RM Cibiuk Soekarno-Hatta
RM Ponyo
Sate Hadori
Sate Pak Gino

Itu dia rumah makan Sunda dan tempat makan enak untuk wisata kuliner Anda. Bandung Kota Kuliner, memang.*

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1 comment